
Ogan Ilir – 28/03/2025 / Bhabinkamtibmas Polsek Muara Kuang, BRIPKA M Rendy, melaksanakan kegiatan sambang ke desa binaannya di wilayah kec.muara kuang,,Kabupaten Ogan Ilir. Dalam kegiatan ini, ia memberikan himbauan kepada masyarakat terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Dalam kunjungannya, BRIPKA M Rendy mengajak warga untuk tetap menjaga situasi kondusif di lingkungan masing-masing serta meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi tindak kejahatan. Ia juga mengimbau masyarakat untuk selalu berkoordinasi dengan pihak kepolisian apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan.
Kami berharap masyarakat bisa lebih aktif dalam menjaga keamanan lingkungan. Jika ada kejadian yang mencurigakan, segera laporkan kepada pihak berwenang agar bisa segera ditindaklanjuti,” ujar BRIPKA M Rendy.
Kegiatan sambang ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam mempererat hubungan dengan masyarakat serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga keamanan bersama. Warga pun menyambut baik kunjungan tersebut dan berterima kasih atas perhatian serta himbauan yang diberikan oleh pihak kepolisian.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan situasi Kamtibmas di wilayah kec.muara kuang Kabupaten Ogan Ilir, tetap aman dan kondusif.
(Pros hansen)