
Muara Kuang, Ogan Ilir – Kapolsek Muara Kuang, melalui Bhabinkamtibmas BRIPKA Jon Sutrisno, melakukan pengecekan perkembangan tanaman jagung percontohan di Desa Tanabang Ilir, Kecamatan Muara Kuang, Kabupaten Ogan Ilir. Kegiatan ini turut didampingi oleh Kelompok Tani setempat sebagai bagian dari upaya meningkatkan hasil pertanian di wilayah tersebut.
Dalam kunjungannya, BRIPKA Jon Sutrisno berdiskusi dengan para petani mengenai kondisi pertumbuhan jagung, tantangan yang dihadapi, serta solusi yang bisa diterapkan guna meningkatkan produktivitas pertanian. Ia juga menyampaikan bahwa pihak kepolisian siap mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan pemerintah.
Kami hadir untuk memastikan bahwa program pertanian percontohan ini berjalan dengan baik dan dapat memberikan manfaat bagi para petani. Harapannya, hasil panen nantinya bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar BRIPKA Jon Sutrisno.
Para petani menyambut baik kunjungan ini dan berharap pendampingan dari pihak kepolisian serta instansi terkait terus berlanjut agar hasil pertanian semakin optimal. Dengan adanya program percontohan ini, diharapkan Desa Tanabang Ilir bisa menjadi contoh bagi desa lain dalam mengembangkan sektor pertanian, khususnya komoditas jagung.
( Reporter : pros hansen )